CIKEMBANG IKUT MENGERANG
Salah satu jalan antar Kecamatan yang menghubungkan Jondol-Sukadana juga turut bersedih tepatnya di Blok Cikacapi Rt 005 Rw 015 Dusun Cikembang pada hari Selasa, 18 Pebruari 2025 tebih jalan mengalami erosi dan menutup selokan sehingga menyumbat alira air hujan, sehingga air hujan meluap ke Jalan, kami Pemdes, Kepala Dusun, Ketua Rt dan Anggota BPD segera meninjau lokasi dan melakukan upaya pembersihan sisa erosi secara swadaya.
tentu dengan berpegang teguh pada sikap gotong royong dan kebersamaan pekerjaan akan dirasa ringan dan cepat selesai, pada saat pekerjaan ini selesai satu laporan kembali masuk dari warga yang melaporkan bahwa pintu air pembuangan di Rt 003 Rw 014 Dusun Cikembang Jebol karena tidak mampu menampung debit air, kami segera meninjau lokasi, dan ternyata benar apa yang dilaporkan, tentu kerusakan ini tidak dapat dengan segera diatasi karena mengingat beban anggaran yang cukup besar sehingga kami perlu berkoordinasi lebih lanjut untuk melakukan perbaikan atas kerusakan yang terjadi.